Halo, Writing Skill kembali hadir. Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas tanda garis miring (/). 1. Tanda garis miring (/) digunakan dalam nomor surat, nomor pada alamat, dan penandaan masa 1 tahun yang terbagi dalam 2 tahun takwim. Contoh : Nomor: 7/WE/V/2024 Jalan Kencana Raya Blok F/10 2. Tanda garis miring (/) digunakan untuk Tanda garis miring digunakan sebagai pengganti kata dan, atau, serta setiap. Contoh : Dalam susunan kepanitiaan dia tercatat sebagai ketua/anggota. Pilih dia/aku? Buku dan/atau majalah dapat dijadikan sumber rujukan. Harga paket Chicken Planet 1 Rp21.000,00/porsi. 3. Tanda garis miring (/) digunakan untuk mengapit huruf, kata, atau kelompok kata sebagai koreksi atau pengurangan atas kesalahan atau kelebihan di dalam naskah asli yang ditulis orang lain. Contoh : Julian sedang menyelesaikan semua /h/utangnya untuk membeli rumah. Jessica sangat /sangat/ mencintai Julian. Sekian pembahasan kali ini. Sampai ketemu di Writing Skill berikutnya.